Buat Android Versi Lama Jadi Internet Tethering

Punya hp android versi lama atau lebih lawas dari android froyo bisa difungsikan sebagai internet tethering dengan menggunakan kabel,walaupun dalam fiturnya tidak tersedia untuk fasilitas WIFI Hotspot dan hanya bisa di manfaatkan sebagai modem 3G menggunakan koneksi kabel.

Apa sih tethering itu,istilah tethering digunakan di android atau artinya memfungsikan smartphone android sebagai modem 3G dan hotspot nirkabel atau sering kita kenal dengan sebutan WIFI,dengan bantuan pihak ketiga berupa bantuan aplikasi kita dapat mewujudkan keinginan tersebut diatas.

Aplikasi gratisan ini bernama PDANet yang bisa digunakan android menjadi modem 3G. Aplikasi ini perlu dipasang dismarphone dan pc,dan aplikasi ini mendukung banyak jenis smartphone dan sistem pc Untuk smartphone : android, iPhone,BlackBerry,Windows,Palm. untuk pc : Windows XP,Vista,Mac OS,Windows 7.
Kita tinggal pilih smartphone apa dan sistem OS apa pada pc. Dari sekian banyak pilihan pada layar di PDANet kita pilih sistem operasi windows karena pc menggunakan OS windows XP.

Pertama yang harus dilakukan adalah download versi deskop dari PDANet bisa dari http://www.junefabric.com atau bisa klik disini . Pada layar ada beberapa pilihan aplikasi seperti PDANet untuk iPhone,Android,BlacBerry,Windows Mobile dan lainnya,pilih untuk android karena sekarang yang dibahas untuk android., lalu install aplikasi tersebut di pc. Jika ada pertanyaan apakah akan menginstall driver android klik saja "ok" kecuali di pc sudah memiliki driver android klik "cancel". 2. PDANet akan berjalan di background setelah selesai di install,ditandai ada icon smartphone pada takbar Windows,maka sudah siap sekarang pc kita menerima data dari android.

Pada versi terakhir PDANet sudah sampai versi 3.02 > meningkatkan kinerja dan beberapa masalah koneksi dan pada versi sebelumnya yaitu versi untuk menambahkan dukungan pada USB Tether Mac. Tetapi disarankan menggunakan versi baru saja atau lebih baru dari itu jika sudah ada.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sobat jika ingin berkomentar silahkan berkomentar pada kotak dibawah ini.